Wall Finishes
WALL FINISHES
Wall finishes merupakan salah satu cara untuk membuat dinding bangunan menjadi lebih bersih, rapi, indah & memiliki tampilan yang berbeda. Wall finishes ini bisa dikategorikan menjadi 2 yakni concrete wall finishes & ombre wall finishes. Seperti apa rupanya ?
1. Concrete Wall Finishes
Concrete wall finishes adalah teknik mengecat dinding bangunan dengan konsep ekspos (motif acian semen), visualisasinya berwarna abu-abu tua ataupun muda atau bisa dikombinasikan keduanya. Concrete wall finishes ini bisa dihasilkan dari tipe pengecatan wash & fresco stucco.
2. Ombre Wall Finishes
Ombre wall finishes adalah teknik mengecat dinding bangunan dengan konsep 2 pewarnaan yang dishading. Ombre walls ini sangat cocok untuk pewarnaan kamar tidur, pertama karena tone warnanya terlihat kalem kedua membuat nuansa lebih hidup.
Jenis wall finishes sebetulnya sudah ada sejak lama, namun dinegara kita kurang berkembang & hanya beberapa yang menggunakannya.
Jika merasa bosan dengan finishing wall yang itu-itu saja, kedua konsep pengecatan diatas bisa digunakan. Tampilannya pun tidak kalah memukau dengan cat polos atau pilihan cat dekoratif lainnya.
Untuk pengecatan 2 tipe ini dibutuhkan tukang atau para pekerja yang sudah berpengalaman didalam bidangnya masing-masing, begitu juga dengan jasa yang menyediakan layanan pengecatan wall finishes harus berkualitas.